Ciuman Bibir Paling Berani Dalam Film Indonesia












 
Kapanlagi.com - Ciuman menggunakan bibir adalah hal yang wajar dilakukan oleh sepasang kekasih di jaman serba hi-tech seperti ini. Namun ketika menengok di mana tempat kita tinggal, ada sebuah tanggapan tersendiri bahwa hal itu tidaklah sah jika bukan suami istri.

Berbeda dengan budaya barat, Indonesia terbilang masih tabu mempertunjukkan adegan ciuman dalam sebuah film. Bukan sekali dua kali muncul film yang berani mempertontonkan hal itu, namun di saat yang bersamaan pula mendulang kontroversi.

Maka tak heran jika kemudian editor Kapanlagi.com beberkan adegan ciuman film Indonesia paling berani. Meski berani, adegan tersebut ada karena kebutuhan cerita. Bukan seperti film kekinian yang seringnya mengumbar keseksian tak berarti. Penasaran kan? Simak detailnya berikut.

1. Frieda (1950)
Awalnya film yang disutradarai oleh dr Huyung ini berjudul ANTARA BUMI DAN LANGIT. Namun setelah mendapat protes akibat adanya adegan ciuman, film yang dibintangi S Bono dan Grace itu terpaksa direvisi dan berubah judul menjadi FRIEDA.

Drama yang dibesut prajurit Jepang keturunan Korea ini diklaim sebagai film Indonesia pertama yang menampilkan adegan ciuman. Berkisah tentang cinta antara penduduk pribumi dengan seorang gadis keturunan.

2. Buruan Cium Gue! (2004)
Sebenarnya adegan ciuman yang dilakoni Masayu Anastasia dan Hengky Kurniawan dalam film BURUAN CIUM GUE! ini biasa saja. Berhubung judul film arahan Findo Purnomo terlampau menggoda, protes tak berkesudahan pun bermunculan.

Setelah diadakan pertemuan dengan AA Gym, Raam Punjabi resmi menarik film yang dikembangkan berdasar serial ABG ini dari peredaran. Namun kemudian kembali dirilis dengan judul SATU KECUPAN pada Maret 2005.

3. Eiffel... I'm In Love (2003)
Diadaptasi dari sebuah novel teenlit best seller, EIFFEL... I'M IN LOVE sukses menyedot 3 juta penonton pada tahun perilisannya. Dibintangi oleh Shandy Aulia dan Samuel Rizal yang seketika itu juga naik pamor berkat suksesnya film mereka.

Dalam film arahan mendiang Nasri Cheppy ini ada adegan ciuman bibir berlatarkan menara Eiffel. Ciuman romantis tersebut sempat menjadi bahan pembicaraan meski tak sampai ditarik atau alami kontroversi.

4. Fiksi. (2008)
FIKSI adalah thriller yang mendapat predikat sebagai film terbaik di ajang FFI 2008. Film yang disutradarai oleh Mouly Surya ini berkisah tentang seorang gadis yang terobsesi dengan pria yang bekerja di rumahnya.

Sebuah adegan ciuman cukup berani dan penuh nafsu dilakukan oleh Donny Alamsyah dan Ladya Cherryl, dua bintang utama dalam film ini.

5. Kala (2007)
Film yang disutradarai oleh Joko Anwar ini memang tak begitu bagus dalam penjualan. Namun film ini memiliki keunggulan cerita yang jarang dimiliki film-film Indonesia lain hingga kini.

Ada adegan ciuman dalam film yang terbilang cukup lama. Yakni ciuman yang dilakoni oleh Shanty dan Fachri Albar.

6. Heart (2006)
Film ini menjadi sejarah baru perfilman Indonesia. Kesuksesan filmnya berbuntut pada kisah cinta para pemain, Acha Septriasa dan Irwansyah. Meski pada akhirnya keduanya tak berjodoh, adegan ciuman dalam film ini paling memorable.

7. Arisan! (2003) 
ARISAN! adalah film kontroversial. Selain tema yang terbilang berani pada jamannya, juga ada adegan ciuman sesama jenis yang dilakukan Tora Sudiro dan Surya Saputra.

Film yang disutradarai Nia Dinata ini berkisah tentang lika-liku lima sahabat dalam menjalani kerasnya hidup yang berbenturan dengan realita produk kota besar.

8. Radit dan Jani (2008)
Film arahan Upi berkisah tentang suami istri miskin yang hobi merokok dan minum-minuman keras. Dibintangi oleh Fahrani dan Vino G Bastian. Lewat film ini, dua bintang utamanya sukses mendapat penghargaan dari ajang FFI 2008.

9. Gara-Gara Bola (2008)
Dalam film komedi satu ini ada adegan cukup memorable, yakni ketika Laura Basuki melakukan adegan ciuman panas dengan Junot. Lewat keberaniannya itu, Laura Basuki diganjar penghargaan pendatang baru terbaik dalam Indonesia Movie Awards 2008.

10. Romeo Juliet (2009)
ROMEO JULIET berkisah tentang cinta sepasang anak manusia yang terhalang akibat permusuhan pendukung bola masing-masing kota. Yakni permusuhan antara The Jack dan Viking.

Dalam film ini ada sebuah adegan ciuman yang cukup panas. Ciuman itu dilakukan oleh Edo Borne dan Sissy Prescillia dalam kondisi rindu setelah lama tak bertemu.

11. Ada Apa Dengan Cinta! (2001) 
ADA APA DENGAN CINTA? bisa dibilang sebagai motor penggerak perfilman Indonesia setelah mati suri. Film arahan Rudi Soedjarwo ini dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra.

Dalam film ini ada adegan ciuman bibir di bandara Soekarno Hatta. Adegan tersebut bisa dibilang memorable. Karena jika saja ada drama romantis lakukan hal serupa tapi tak sama, akan langsung dituding sebagai peniru atau terinspirasi olehnya. 

 

Recomended Blog : View-SEO

Cewek Bookingan Cantik